Jumat, 02 April 2021

RENUNGAN SPESIAL HARI JUMAT AGUNG (2)

 

Ayat Bacaan Hari ini: 1 Yohanes 5:1-21

 

Ayat Hafalan: “…Allah telah mengaruniakan hidup yang kekal kepada kita dan hidup itu ada di dalam Anak-Nya.1 Yohanes 5:11

 

Hari ini kita merayakan kebaikan Tuhan menebus dosa kita semua diatas kayu salib. Mari rayakan dengan mengenang semua hal baik yang pernah Tuhan berikan dalam hidup kita. Dengan kematian Tuhan diatas kayu salib, manusia menerima banyak hal didalam kehidupa  nnya. Kita akan belajar, hal baik apa saja yang kita terima melalui kuasa darah Yesus:

 

1. Manusia Mendapat keselamatan/Hidup yang kekal (1 Yohanes 5:11-13; Yohanes 6:47)

Keselamatan jiwa yang diberikan oleh Yesus kepada setiap orang yang percaya dan mengandalkanNya sebagai Tuhan dan Juruslamat. Kita sudah pindah dari dalam maut ke dalam hidup, kita yang seharusnya dihukup di penyiksaan kekal tetapi menerima kehidupan kekal.

 

2. Diperdamaikan dengan Allah (Roma 5:10; 2 Korintus 5:18-21; Kolose 1:20).

Akibat dosa diri kita telah terpisah dengan Allah sehingga kita telah kehilangan kemuliaanNya. Melalui Yesus kita diperdamaikan dengan Allah sehingga hubungan kita dengan Allah kembali pulih dan Dia akan mendengar doa-doa kita. Kita punya jalan kepada Bapa di Sorga. Yesus adalah imam besar yang membuka jalan kepada Allah. Pengampunan Dosa dan penyucian (Matius 26:28; 1 Yohanes 1:7; Kisah Para Rasul 5:31; Kisah Para Rasul 10: 43; Efesus 1:7; Roma 6:10). Sebab oleh dan di dalam Kristus kita semua beroleh pengampunan dosa, dan penyucian dosa, sehingga kita beroleh persekutuan dengan Bapa. Karena upah dosa adalah maut sehingga manusia perlu mendapat pengampunan dosa untuk diselamatkan. Yesus mampu mengampuni dosa manusia.

 

3. Menerima Roh Kudus (Kisah Para Rasul 2:38;)

Saat kita mengakui Yesus Kristus sebagai Tuhan maka Roh Kudus akan memeteraikan kita dan kita akan menerima Roh Kudus, beroleh Keberanian masuk ke tempat kudus (Ibrani 10:19). Saat Yesus belum mati di Kayu salib untuk dosa-dosa kita kita tidak mungkin masuk menghadap Bapa, dan tidak mungkin Allah yang Maha Kudus mau menemui kita. Tetapi melalui Kristus kita dapat langsung berbicara kepada Bapa.

Maka sekarang berita pendamaian telah dipercayakan kepada kita supaya kita menjadi duta-duta kerajaan Allah bagi dunia ini (2 Korintus 5:18-21). Kiranya kita diberi hati penuh belas kasihan dan kerelaan untuk membawa kabar baik ini, supaya dunia tahu bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan dan juruselamat.

SELAMAT HARI JUMAT AGUNG 2021. SEPANJANG HARI INI, MARI BELAJAR UNTUK HIDUP KUDUS DAN MENYENANGKAN HATI TUHAN YESUS.

 

Tuhan tidak meminta balasan apapun dari kita, yang Beliau inginkan hanyalah agar kita menghidupi pengorbanan Tuhan di dalam kehidupan kita.

Category
Tags

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

December 2024
M T W T F S S
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
3031